Sekedar Ngasih Saran. . .

Jadikan dirimu sesempurna mungkin,meskipun tiada yang sempurna di dunia ini!
Bentuklah duniamu dengan sikap yang mengagumkan...

Minggu, 29 Mei 2011

Motivasi 49-56

49. Seekor burung hantu yang bijaksana duduk di sebatang dahan. Semakin banyak ia melihat, semakin sedikit ia berbicara. Semakin sedikit ia bicara, semakin banyak ia mendengar. Mengapa kita tidak seperti burung hantu yang bijaksana itu?

50. Jadilah diri kamu sendiri karena tidak ada yang bisa melakukannya lebih baik dari diri kita sendiri.

51. Jangan terlalu mencemaskan kepercayaan diri kamu sendiri. Cemaskanlah karakter kamu sendiri.

52. Bila rahasia sebuah atom dari atom-atom tersikap, rahasia segala benda ciptaan, baik lahir maupun batin akan tersikap, dan kamu takkan melihat pada dunia ini atau dunia yang akan datang sesuatu itu adalah TUHAN.

53. Bila kamu memerlukan kata-kata untuk menggambarkan pengetahuan dan pemahaman, itu seperti burung dalam sangkar. Memiliki sayap tapi gak bisa terbang.


54. Manusia itu bagaikan jenis musik,terdengar bagus bagi peminatnya.

55. Cinta merupakan salah satu hal yang terdefinisi paling rumit di dunia.

56. Seekor kucing lebih mulia daripada manusia yang menindas sesamanya.

^^ Good Luck. . .